Muhammad Asyfi
Blogger & Konten Kreator

Sukses Itu Ridho Orang Tua

Sukses Itu Ridho Orang Tua

Sukses Itu Ridho Orang Tua.
Kenapa setiap saya menulis artikel selalu berkaitan dengan sukses?
Apakah saya termasuk orang yang sukses?

Semua jawaban itu ada hubungan nya dengan perjalanan hidup saya, perjalanan saya yang penuh tanda tanya. Kenapa demikian? Disini saya akan menjawab nya!!!

Segala sesuatu yang berkaitan dengan kehidupan tidak lepas dari peranan orang tua, orang tua yang melahirkan kita dan orang tua juga yang merawat dan membesarkan kita hingga sekarang. Seberapa penting peran orang tua untuk kita, untuk masa depan kita??? Dan jawabanya PENTING, Kenapa paneting? Karena orang tua lah yang selalu support kita hingga kita bisa sukses. Kita bisa sekolah kuliah itu semua hasil jerih payah orang tua yang telah membiayai semua fasilitas pendidikan dan semua itu untuk kita, untuk masa depan kita. Bukan Cuma itu, orang tua pasti akan meridhoi semua apa yang kita inginkan demi kesuksesan anak anaknya. Orang tua selalu berdoa agar kelak kita akan menadi orang yang sukses. Jadi selain peranan orang tua, Ridho orang tua sangat penting karena degan ridho orang tua, kita akan melakukan apapun, kerjaan apapun semua akan terasa ringan karena mendapatkan doa dan support dari orang tercinta kita “orang tua”. Orang tua ikhlas kita juga ikhlas menjaalankannya.

Lalu Apakah Saya termasuk orang yang sukses, kelak?

Jawaban itu sangat berat untuk dijawab, karena sampai sekarang saya masih bingung mau menentukan tujuan hidup di dunia ini, memang sih tujuan seseorang hidup didunia itu untuk sukses dan membahagiakan orang tua dan keluarga. Tapi yang membuat saya bingung adalah setiap apa yang saya lakukan itu belum tentu di ridhoi orang tua, karena bagi mereka apa yang saya akan lakukan itu hanya untuk kebahagiaan sesaat dan tidak menjadin kehidupan yang bahagia kelak. Memang sih saya belum bisa membuktikan semua nya, tapi paling tidak orang tua memberi ridho, memberi restu untuk apa yang saya lakukan demi masa depan saya. Toh kalo saya berhasil juga untuk orang tua dan keluarga, mereka pasti ikut merasakan bahagia. Saya hanya berharap semoga orang tua saya bisa memberi kesempatan dan keridoan untuk saya dan saya akan berusaha untuk membuktikan kalo saya bisa.

Apa yang semua saya tulis adalah bentuk emosi saya yang tidak bisa langsung saya ungkapkan untuk orang tua, mungkin saya hanya bisa melampiaskanya di sebuah blog ini. Semoga saya diiberi kekuatan dan kesabaran untuk menghadapi semua ini. Dan nantinya semoga saya bisa bicarakan baik baik dengan orang tua saya demi kehidupan masa depan saya.

Tertuliskan Selasa, 5 April 2016 19:09 WIB

Traktir creator dengan cara memberi sedikit donasi.
"Senang dengan kesibukan sendiri" Temukan artikel menarik lainnya, jangan lupa komen dan bagikan ke sosial media untuk membatu blog ini berkembang.

4 komentar

  1. Ridho Allah juga, diridhoi oleh orang tua sama Allah lah akan membuat kita menjadi sukses
    1. dibantu dengan amien :D
  2. Memang ridho orang tua sangat diperlukan untuk membangun kesuksesan
    1. sangat banget